Resep Gulai Keumamah Yang Sedap & Nikmat

Resep Gulai Keumamah Yang Sedap & Nikmat

Siapa yang suka Gulai Keumamah yang sedap? Kini anda bisa membuatnya sendiri di rumah dengan bantuan resep kami yang cukup sederhana dan mudah dipelajari. Mari, coba resep pilihan Kisarasa berikut ini.

Hanya dengan beberapa bahan sederhana dan mudah dicari, kamu sudah dapat membuatnya dengan menggunakan bahan-bahan yang ada di dapur. Atau bunda dapat membeli bahan-bahannya terlebih dahulu di pasar tradisional, minimarket ataupun supermarket.

BACA JUGA : Resep Eungkot Paya Khas Aceh

Tak perlu beli di luar lagi atau jauh jauh pergi ke Aceh untuk menikmati gulai ini. Karena kamu bisa membuatnya di rumah dan dipastikan hidangannya lebih sehat dan berkualitas. Masakan Khas masyarakat Aceh ini banyak di gemari warganya. Dinilai mempunyai kenikmatan dan gizi yang luar biasa, cara membuatnya juga cukup mudah.

Mari langsung kita buat :

Bahan-bahan :

  • 1 ekor ikan tongkol ukuran sedang
  • 150 ml minyak goreng
  • 1 batang serai
  • 5 lembar daun kari
  • 1 buah jeruk nipis kecil
  • 5 buah cabai hijau

Bahan Bumbu :

  • 10 siung bawang merah
  • 1 siung bawang putih
  • 1/2 ruas kunyit
  • 1/2 ruas jahe
  • 1 sdm ketumbar
  • 10 buah cabai merah
  • 5 buah cabai rawit
  • 12 buah asam sunti atau belimbing wuluh
  • Garam secukupnya

Cara Memasaknya :

  1. Cuci bersih ikan tongkol, lumuri dengan air jeruk nipis dan garam. Diamkan selama 10 menit lalu bilas bersih.
  2. Potong-potong dan kukus ikan tongkol hingga matang. Jika sudah membeli dalam keadaan matang, kukus sebentar saja.
  3. Ulek halus bumbu atau bisa juga menggunakan blender. Tumis bumbu halus hingga harum setengah matang.
  4. Masukkan bumbu utuh dan masak bumbu hingga matang. Masukkan cabai iris, aduk rata.
  5. Masukkan ikan tongkol dan tuang sedikit air, aduk rata dengan bumbu.
  6. Masak agak lama hingga bumbu meresap dan air mengering, tes rasa, jika sudah pas, angkat.
  7. Sajikan di mangkuk, Gulai Keumamah sudah siap di hidangkan bersama keluarga.